Review Drama Korea Miss Night and Day, Kisah Perempuan Muda jadi Tua
Blogitawelasti - Miss Night and Day adalah drama Korea bergenre fantasi yang menghadirkan para bintang papan atas seperti Lee Jung Eun, Choi Jin Hyuk, dan Jung Eun Ji A-pink.
Drama ini menceritakan kisah tentang seorang perempuan muda yang tiba-tiba berubah menjadi tua setiap pagi hingga siang. Saat petang, ia akan kembali ke wujud aslinya.
Artikel ini mengandung spoiler
TW: kissing
Identitas Drama Korea Miss Night and Day
Judul: Miss Night and Day
Genre: romance, fantasy, comedy
Sutradara: Lee Hyeong Min dan Choi Sun Min
Penulis: Park Ji Ha
Negara: Korea Selatan
Bahasa: Korea
Rumah Produksi: Samhwa Networks dan SLL
Jaringan: JTBC
Rilis: 15 Juni - 4 Agustus 2024
Episode: 16
Platform: Netflix
Sinopsis Drama Korea Miss Night and Day
Miss Night and Day mengikuti kisah Lee Mi Jin yang berusia di akhir 20-an sedang mencari pekerjaan namun selalu ditolak. Saat merasa terpuruk, Mi Jin membakar semua buku ujiannya namun secara ajaib ia mendadak berubah menjadi seorang wanita tua.
Awalnya ia frustasi karena tidak ada satupun yang memercayainya bahwa ia Mi Jin, namun ternyata, itu membuka peluang pekerjaan. Ia bisa bekerja sebagai petugas kebersihan di kantor jaksa daerah.
Di sana ia bertemu seorang jaksa bernama Gye Ji Woong namun jaksa itu tidak mengetahui wajah asli Mi Jin. Alasannya karena Mi Jin melamar pekerjaan di kantor tersebut sebagai wanita tua bernama Lim Soon.
Lim Soon bekerja magang di bawah pengawasan Ji Woong sehingga mereka sering bertemu. Pertemuan di kantor itu membuat Mi Jin (Lim Soon) menyukai Ji Woong. Lantas bagaimana kelanjutan hubungan mereka berdua?
Review Drama Korea Miss Night and Day
Jika penasaran dengan alur yang disajikan dalam drama Miss Night and Day bisa simak review singkatnya di bawah ini.
1. Punya Alur Menarik
Menurutku, drama ini memiliki alur menarik karena tokoh berubah menjadi perempuan tua setiap pagi hari lalu kembali ke wujud aslinya saat sore hari. Namun, Mi Jin berubah bukan tanpa alasan, ia berubah menjadi Lim Sun agar Mi Jin selamat dari bahaya.
Inilah hal menarik karena berbeda dari drama lainnya karena secara tidak langsung bisa membantu jaksa memecahkan kasus penculikan berantai. Jika drama lainnya biasanya mengandalkan kekuatan dan kecerdasan polisi atau ahli hukum saja, di drama ini ada tambahan dari orang yang mengalami perubahan wujud.
2. Kisah Cinta Segitiga
Bumbu percintaan juga ditambahkan dalam drama ini yaitu kisah cinta segitiga adalah Ji Woong (jaksa), Mi Jin, dan Ko Won (idol K-POP). Sejujurnya aku tim second lead atau berharap Mi Jin bisa jadian sama Ko Won, tapi ternyata seperti drama cinta segitiga lainnya, second lead selalu tidak beruntung.
Dari Ko Won penonton bisa belajar bahwa mencintai nggak harus memiliki. Walaupun sakit, Ko Won tetap bahagia melihat Mi Jin bahagia dengan pilihannya. Aku jadi mikir juga kalau idol K-POP yang tampan, kaya, dan terkenal itu juga manusia yang bisa mengalami penolakan cinta.
3. Kesempatan Selalu Ada di Detik Terakhir
Sadar atau tidak, kesempatan seringkali datang di detik-detik terakhir kita mau menyerah. Seperti Mi Jin yang sudah bertahun-tahun belajar menjadi pegawai negeri namun tidak juga mendapat pekerjaan.
Hingga ia menyerah dan membakar semua buku latihan soal, ia berubah menjadi sosok Lim Sun dan mendapat pekerjaan di kantor kejaksaan sebagai petugas kebersihan. Mi Jin bahkan menemukan cinta sejatinya di sana.
Walaupun kesulitan beradaptasi dengan wujud berbeda, Mi Jin bisa menghadapinya dengan baik. Ia juga mendapat bantuan dari Ga Yeong, satu-satunya sahabat dan orang yang pertama kali percaya bahwa dia bisa berubah wujud.
Daftar Pemain Drama Korea Miss Night and Day
- Jung Eun Ji sebagai Lee Mi Jin
- Lee Jung Eun sebagai Lim Sun
- Choi Jin Hyuk sebagai Gye Ji Woong
- Baek Seo Hoo sebagai Ko Won
- Yoon Byung Hee sebagai Ju Byung Duk
- Moon Ye Won sebagai Tak Cheon Hee
- Kim A Young sebagai Do Ga Yeong
- Ahn Sang Woo sebagai Ayah Ga Yeong
- Jung Young Joo sebagai Lim Chung (Ibu Mi Jin)
- Jung Suk Yong sebagai Lee Hak Chan (Ayah Mi Jin)
- Baek So Mi sebagai Lim Sun muda
- Choi Moo In sebagai Seo Mal Tae
- Kim Jae Rok sebagai Geum Gwang Seok
- Bae Hae Sun sebagai Na Ok Hui
- Choi Beom Ho sebagai Ko Na Heun
- Jung Jae Sung sebagai Baek Chul Kyu
- Jung Soo Kyo sebagai detektif Kwon
Miss Night and Day menghadirkan kisah unik dan menarik tentang perempuan muda yang mendadak menjadi wanita tua. Kamu bisa menonton kisah Mi Jin bersama keluarga.